24 Mei 2025

SOSIALISASI PEMANFAATAN SISTEM OUTCOME-BASED EDUCATION (OBE) SEMESTER GENAP 2024/2025

Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala (FH USK) menggelar Sosialisasi Pemanfaatan Sistem Outcome-Based Education (OBE) untuk Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 3 Januari 2025, di Auditorium FH USK dan dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FH USK, Prof. Dr. Efendi, S.H., M.Si.; Wakil Rektor Bidang Akademik USK, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si.; Direktur Direktorat Pendidikan dan Pembelajaran USK, Prof. Dr. Ir. Nasaruddin, S.T., M.Eng.; serta tim pemateri dari UPT TIK yang dipimpin oleh Denny Syaputra. Selain itu, seluruh dosen FH USK turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. 

Dalam sosialisasi tersebut, Denny Syaputra memberikan pemaparan sekaligus demonstrasi teknis mengenai pengisian Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) dan asesmen yang harus dilakukan oleh koordinator program studi serta dosen pengampu mata kuliah. 

Di sela-sela acara, Prof. Dr. Efendi, S.H., M.Si., membuka sesi diskusi, memberikan kesempatan bagi peserta untuk bertanya dan berdiskusi lebih lanjut mengenai implementasi sistem OBE di FH USK.